Informasi

TIM DOSEN MP MENGISI PELATIHAN PENGUATAN LITERASI INFORMASI PENGELOLA PERPUSTAKAAN SEKOLAH DI MAGELANG

Rabu (16/11) 2022, Jurusan AP mengirimkan tiga orang dosen untuk memberikan penguatan literasi informasi di Sekolah Dasar yang berada di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Magelang. Tiga dosen tersebut terdiri atas Rahmat Fadhli, M.A., Pandit Isbianti, M.Pd., dan Widia Murni Wijaya, M.Pd. Penguatan literasi tersebut dikemas ke dalam forum ilmiah berupa workshop Penguatan Literasi Informasi, yang ditujukan secara khusus bagi pengelola perpustakaan Sekolah Dasar (SD) di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman. Kegiatan tersebut diharapkan mampu membangkitkan upaya kreatif pengelola perpustakaan agar mampu mengembalikan fungsi perpustakaan sebagai pusat belajar yang menarik bagi siswa maupun guru.

Workshop penguatan literasi dibuka secara langsung oleh Plt. Kepala Disdikbud Kabupaten Magelang Asisten Pemerintahan dan Kesra Nanda Cahyadi Pribadi, M.Si. Pada pembukaan tersebut Beliau menyampaikan pentingnya perpustakaan sehingga perlu dirawat dan difungsikan sebagaimana mestinya. Untuk itu, diperlukan kegiatan yang mampu meningkatkan kompetensi pengelola perpustakaan agar revitalisasi perpustakaan dapat terwujud dan menjadi pusat belajar yang menyenangkan di sekolah.

Diikuti tidak kurang dari 90 orang pengelola perpustakaan sekolah, kegiatan workshop berlangsung lancar dan penuh antusisme dari para peserta. Pada workshop tersebut peserta dibagi ke dalam tiga kelompok sehingga interaksi antara dosen sebagai fasilitator dengan peserta di dalam kelas cukup intens. Terlebih, workshop tersebut juga menjadi ajang untuk berbagi praktik baik yang pernah dilakukan oleh para peserta. Lebih dari itu, workshop tersebut juga menjadi ajang silaturahmi dan saling membangun semangat antar kolega setelah sekian lama jarang berjumpa karena pandemic Covid-19 yang menuntut pembatasan interaksi yang bersifat fisik. Selama workshop berlangsung, beberapa peserta mengungkapkan keinginan adanya workshop lanjutan yang mengarah pada penyiapan akreditasi perpustakaan sekolah. Setelah berlangsung selama kurang lebih enam jam, workshop ditutup dengan doa Bersama di masing-masing kelas. (Pan)

TIM DOSEN PRODI S1 MP MENGISI WORKSHOP SUPERVISI PEMBELAJARAN DI SMP IT ABU BAKAR

Sabtu (15/10) Tim dosen Prodi S1 MP yang terdiri atas Ibu Dr. Wiwik Wijayanti, M.Pd. dan Bapak Dr. Heri Supriyana, M.Pd. memberikan materi tentang supervisi pembelajaran kepada Kepala Sekolah SMP dan SMA di bawah naungan konsorsium Yayasan Mulia. Workshop tersebut dimaksudkan untuk memperkuat kompetensi kepala sekolah dalam melakukan supervisi pembelajaran kepada guru untuk mendukung kesiapan sekolah dalam mengimplementasikan kurikulum merdeka.

Kegiatan workshop tersebut dibuka oleh Ketua Konsorsium Yayasan Mulia Wilayah Yogyakarta Drs. Ahmad Burhani, M.Si. Melalui sambutannya Bapak Ahmad Burhani menekankan pentingnya kompetensi supervisi bagi kepala sekolah. Dengan kompetensi supervisi, kepala sekolah dapat membantu meningkatkan kemampuan mengajar guru. Guru yang memiliki kemampuan mengajar yang baik akan dapat mengoptimalkan perkembangan potensi dan kemampuan siswa dalam hal kognitif, afektif maupun psikomotorik serta mampu membentuk siswa menjadi pribadi yang menginternalisasi serta menerapkan nilai-nilai Pancasila.

Bertempat di Ruang Multipurpose Masjid Abu Bakar, workshop diikuti oleh kurang lebih dua puluh lima peserta dan berlangsung secara intens namun interaktif. Hal tersebut dirasakan sejak sesi pertama (penyegaran dan penguatan) sampai dengan sesi kedua yang sarat dengan praktik. Pada sesi tersebut, peserta dibagi secara berkelompok sesuai dengan jenjang sekolahnya. Dengan dibagi secara berkelompok, peserta dapat menuangkan gagasan, bertukar pikiran, serta berkolaborasi secara kontekstual untuk menyusun rencana supervisi.

Setelah berlangsung selama empat jam, kegiatan workshop berakhir dan ditutup oleh Binwas BPH Konsorsium Yayasan Mulia Ibu Ulfi Fatkhiyah Mahmud, S.Ag. Sesaat sebelum menutup kegiatan Beliau menyampaikan agar kepala sekolah tidak melupakan materi yang telah dipelajari selama workshop dan menerapkannya secara kontinyu di sekolah masing-masing. Selanjutnya, workshop ditutup dengan doa bersama. (Pan).

TIM DOSEN PRODI SARJANA MP BERKONTRIBUSI DIMASA PANDEMI

Jumat (2/9) Tim Dosen Prodi Sarjana Manajemen Pendidikan melalui Research Group Kepemimpinan berhasil menyusun Buku Panduan Kepemimpinan Kepala Sekolah di Masa Krisis. Tim tersebut digawangi oleh Ibu Dwi Esti Andriani, M.Pd., M.Ed.St., Ed.D dan beranggotakan Bapak Dr. Suyud, M.Pd., Bapak Dr. Slamet Lestari, M.Pd., Ibu Pandit Isbianti, M.Pd., dan Bapak Baiquni Rahmat, M.Pd.

Buku Panduan tersebut hadir sebagai bentuk keprihatinan tim terhadap situasi yang ditimbulkan oleh Pandemi Covid-19 sehingga menyebabkan kepala sekolah mengalami kebingungan dalam menentukan praktik kepemimpinan yang harus dilakukan. Sebagaimana diketahui, Pandemi Covid-19 telah melanda Indonesia sejak awal 2020. Hal tersebut menyebabkan terjadinya hal-hal yang tidak pernah diduga sebelumnya seperti penutupan sekolah, dan dilakukannya pembelajaran dari rumah secara daring atau online. Kapan pandemi akan berakhir, apa yang akan terjadi di esok hari, apa yang akan terjadi di kemudian hari, tidak pernah bisa diprediksi sehingga masa tersebut digambarkan sebagai masa yang penuh dengan ketidakpastian.

Berangkat dari situasi tersebut, tim melakukan riset kepemimpinan kepala sekolah pada masa pandemi Covid-19 dengan melibatkan sejumlah kepala sekolah serta pengawas. Hasil dari riset tersebut selanjutnya dikembangkan menjadi Buku Panduan Kepemimpinan Kepala Sekolah di Masa Krisis. Buku panduan tersebut telah didiseminasikan kepada Kepala SD di daerah Kecamatan Depok Sleman dan daerah Kabupaten Gunungkidul melalui kegiatan Dosen Berkegiatan di Luar Kampus dan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) berbasis riset, serta telah memperoleh sertifikat HAKI dengan nomor pencatatan 000393694. (Pan)

Kunjungan Benchmarking AP UNBRAW dan MP UNJ di MP UNY

Program Studi (Prodi) Manajemen Pendidikan (MP) Universitas Negeri Yogyakarta menerima kunjungan Prodi Administrasi Pendidikan (AP) Universitas Brawijaya dan Prodi MP Universitas Negeri Jakarta yang digelar di Gedung Dekanat Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta pada Senin, 20 Juni 2022. Kegiatan ini merupakan bentuk benchmarking Prodi AP Universitas Brawijaya dan Prodi MP Universitas Negeri Jakarta dengan Prodi MP Universitas Negeri Yogyakarta.

Kunjungan ini diikuti oleh perwakilan dosen dari Prodi AP Universitas Brawijaya dan Prodi MP Universitas Negeri Jakarta serta segenap dosen Prodi MP Universitas Negeri Yogyakarta. Dalam sambutannya, ketua jurusan MP Universitas Negeri Yogyakarta, Dwi Esti Andriani, Ed.D. menyampaikan selamat datang kepada Universitas Brawijaya dan Universitas Negeri Jakarta di Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta.

Prodi AP Universitas Brawijaya dan Prodi MP Universitas Negeri Jakarta menyambut apresiasi yang diberikan oleh Prodi MP Universitas Negeri Yogyakarta. Kunjungan kedua Prodi tersebut dilakukan untuk saling bertukar informasi berkaitan dengan pengembangan prodi. Dalam pemaparannya, ketua jurusan serta koordinator program studi S2 dan S3 MP Universitas Negeri Yogyakarta menjelaskan tentang pengembangan kurikulum di Prodi MP Universitas Negeri Yogyakarta. Hal ini yang menjadi ketertarikan para perwakilan dari Prodi yang berkunjung. Diskusi menjadi menarik saat terjadi timbal balik antara para perwakilan prodi tersebut. Selanjutnya di akhir kegiatan, dilakukan sesi foto bersama dan saling memberikan cinderamata.

MP UNY BERSINERGI DENGAN MP UNESA PADA BENCHMARKING PENJAMINAN MUTU

Program Studi (Prodi) Manajemen Pendidikan (MP) Universitas Negeri Surabaya melakukan kunjungan ke Prodi MP Universitas Negeri Yogyakarta dalam rangka benchmarking penjaminan mutu dan akreditasi pada Rabu, tanggal 12 Januari 2022. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Moh. Amin FIP UNY pada pukul 09.00 hingga pukul 11.00. Adapun kunjungan ini disambut baik oleh ketua jurusan, koordinator program studi S2 dan S3 MP Universitas Negeri Yogyakarta.

Dalam kunjungan ini, ketua jurusan MP Universitas Negeri Surabaya, Syunu Trihantoyo, M.Pd memaparkan dan memberikan penjelasan mengenai tujuan kegiatan benchmarking yakni untuk memperoleh informasi terkait penjaminan mutu dan akreditasi di Prodi MP Universitas Negeri Yogyakarta. Selanjutnya ketua jurusan, Dwi Esti Andriani, Ed.D serta koordinator program studi S2, Dr. Lia Yuliana, M.Pd dan koordinator program studi S3, Prof. Dr. Sugiyono, M.Pd memberikan respon dengan menjelaskan bagaimana sistem penjaminan mutu dan akreditasi di Prodi MP Universitas Negeri Yogyakarta.

Kegiatan semakin menarik karena selain membahas kegiatan inti, di sela-sela waktu terjadi canda tawa antar dosen dari Prodi MP Universitas Negeri Yogyakarta maupun Universitas Negeri Surabaya. Adapun beberapa hal yang menjadi poin penting dalam kegiatan ini yaitu informasi mengenai sistem penjaminan mutu dan akreditasi Prodi MP Universitas Negeri Yogyakarta, serta ajang silaturahmi dan penguatan sinergitas antara Prodi MP Universitas Negeri Yogyakarta dan Universitas Negeri Surabaya. Di penghujung kegiatan, sebagai wujud apresiasi, kedua belah pihak saling memberikan cinderamata dan berfoto bersama.